Tampilkan postingan dengan label Mental Block. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Mental Block. Tampilkan semua postingan

Bagaimana Menghilangkan Mental Block Negatif? Baca Ini!

8 Rahasia Menghilangkan Mental Block Diri
8 Rahasia Menghilangkan Mental Block Diri

8 Rahasia Menghilangkan Mental Block Diri - Mental block ada dalam diri kita, mental block menghalangi kita untuk bergerak maju sehingga kita tidak bisa berpikir lebih baik. bayangkan ada sebuah tembok pemisah antara pikiran kita dengan tindakan yang akan kita lakukan. Contoh sederhana, Anda punya tugas membuat proposal namun yang Anda lakukan adalah menonton film.

Jadi gimana mencegah mental block ? 

Begitu besar pengaruh mental block dalam diri kita, maka kita harus mengambil tindakan untuk mencegah terjadinya mental block negatif, semoga tips dibawah ini bisa membantu Anda mencegah mental block. 

1. Tanamkan keyakinan besar bahwa anda berhak untuk sukses. 
2. Mulai dari yang kecil untuk berubah. 
3. Dapatkan motivasi dan pengembangan diri agar lebih bersemangat. 
4. Bergaul dengan orang orang berwawasan luas dan benar. 
5. Kenali Mental block dan rubah sifat itu. 
6. Hidup sederhana namun bermakna dan bermanfaat. 
7. Bersyukur dan selalu gembira meskipun dalam keadaan sulit. 
8. Terima diri apa adanya sebagai makhluk ciptaan tuhan yang istimewa.


Tips :

Tanamkan pada diri Anda bahwa Tuhan maha besar dan akan memberikan kemudahan untuk Anda meraih impian. 


Semoga bermanfaat


SALAM SUKSES







Cara Efektif Untuk Menghancurkan Mental Block

 Cara Efektif Untuk Menghancurkan Mental Block
 Cara Efektif Untuk Menghancurkan Mental Block

Cara menghancurkan mental block - Ada beberapa teknik yang dapat di gunakan untuk menghilangkan mental block dan berikut ini akan di jelaskan teknik-teknik untuk menghancurkan mental block khusus yang dapat Anda lakukan sendiri tanpa bantuan therapist. 

Dan jika memang mental block tersebut masih ada maka sesi therapi dengan bantuan therapist sangat di anjurkan. Berikut beberapa teknik untuk menghancurkan mental block :

1. Merangkai Mental Positif

Tulis mental block Anda, selanjutnya untuk masing-masing mental block Anda buat mental postifnya. Misalkan mental positif dari tidak percaya diri adalah lebih percaya diri, mental positif dari malu adalah berani, dan seterusnya.

Setelah mental positif untuk masing-masing mental block ditulis, selanjutnya silahkan Anda rangkai masing-masing mental positif menjadi sebuah kalimat. “Saya lebih percaya diri, berani untuk berbicara dalam bahasa Inggris, yakin kepada diri saya sendiri, rajin dalam belajar dan berlatih, senang dengan bahasa Inggris serta lebih paham dengan bahasa Inggris”. Tulis mental positif tersebut diatas selembar kertas setiap harinya, dan lakukan hal yang sama selama beberapa minggu sampai sugesti yang Anda tuliskan menggantikan mental block yang ada.

2. Reframing

Teknik yang berikut ini hampir sama dengan teknik yang pertama. Namun mental block yang ada di beri makna atau arti yang lebih memberdayakan diri Anda serta menguntungkan. Reframing mengandung arti membingkai ulang atau me-reframe. Lalu apa yang dibingkai ulang? Yaitu makna dari kejadian yang Anda alami khususnya yang tidak memberdayakan atau memiliki mental block.

Misalkan saat ini di dalam diri Anda ada perasaan yang menyatakan Anda merasa susah untuk berbicara bahasa Inggris dengan alasan/karena Anda terlalu sibuk dan tidak memiliki waktu untuk belajar. Artinya tidak bisa bahasa Inggris = tidak punya waktu untuk belajar dan sibuk. Jika permasalahan tadi di bingkai ulang maka akan menjadi “...ada orang yang sangat sibuk sekali bahkan bukan hanya bisa kursus bahasa Inggris saja namun juga bisa sambil menamatkan kuliahnya”. Artinya tidak memiliki waktu = masih bisa kursus bahasa Inggris bahkan sambil kuliah.

3. Bertanya Kepada Diri Sendiri (Meta Model)

Ungkapan yang diucapkan dan keluar dari diri kita di dalam NLP di amati ternyata mengalami proses yang namanya deletion (penghapusan), generalization (generalisasi) dan distorsion (distorsi). Rangkaian proses yang terjadi secara bersamaan dan berkesinambungan tersebut muncul ke dalam permukaan dalam bentuk ucapan yang telah terpotong, Oleh karena itu bagaimana caranya mengembalikan bagian-bagian yang terpotong tersebut untuk di perjelas maknanya sehingga mampu memberikan efek therapi.

4. Visualisasi dengan submodality

Gambar, suara dan perasaan yang timbul pada saat mengingat kejadian di namakan dengan submodalitas dari sebuah peristiwa. Dan setiap manusia memiliki preferensi atau kecendrungan tertentu di dalam menghadirkan pengalaman tersebut apakah gambarnya yang lebih jelas sehingga perasaan dan suara hanya berperan sedikit dari peristiwa yang Anda coba ingat tadi. Ada pula yang perasaannya begitu besar menyelimuti peristiwa tersebut hingga gambarnya tidak teringat jelas. Atau suara-suara yang hadir dan perasaan yang tidak menyenangkan lebih dominan ketimbang gambarnya. Hal-hal yang disebutkan tadi merupakan sesuatu yang menarik untuk bisa di gunakan sebagai penghancur mental block.



Semoga bermanfaat


SALAM SUKSES
Sumber : hypnotheraphy

Definisi dan Pengertian Mental Block

Apa Itu Mental Block???
Apa Itu Mental Block???

Definisi dan Pengertian Mental Block - Mental block adalah keyakinan negatif (program pikiran negatif) yang bekerja pada level bawah sadar sehingga tanpa Anda sadari program ini menyabotase segala potensi yang dimiliki seseorang. 

Adapaun hal yang dimaksud dengan mental block adalah hambatan secara mental / psikologis yang menyelubungi pikiran seseorang. Ia dapat muncul dari kekeliruan pikiran Anda terhadap kemampuan sebenarnya yang Anda miliki.

Mental blocking negatif dapat menghambat seseorang untuk meraih sukses misalnya, kekayaan, jabatan, karir, jodoh, prestasi olah raga dsb. Untuk itu Anda perlu dengan serius menemukan segala mental block dalam diri dan menghilangkannya dalam diri Anda. Kendala-kendala dalam diri tersebut sering kali men-sabotase atau menghancurkan keyakinan diri dan menggoyahkannya. 

Hambatan-hambatan mental atau dapat di katakan dengan mental block menurut definisi dari Collins English Dictionary adalah “ketidakmampuan untuk mengingat atau berfikir sesuatu yang secara normal sebenarnya mampu Anda lakukan yang sering kali terjadi disebabkan karena tingginya luapan emosi”. 






Semoga bermanfaat


SALAM SUKSES

Tips Jitu Dalam Menghilangkan Mental Block

Tips Jitu Dalam Menghilangkan Mental Block
Tips Jitu Dalam Menghilangkan Mental Block

Tips Jitu Dalam Menghilangkan Mental Block - Ada beragam cara dalam menghancurkan mental block yang sesuai tingkat kebutuhan dan besarnya gangguan pikiran Anda. Dan saya akan memberikan satu contoh metode yang simpel namun bisa memberikan efek yang signifikan. Sebuah artikel yang saya dapat dari lutviavandi.com dibawah ini bisa membawa Anda untuk menghancurkan mental block dalam diri.

Pertama pastikan situasi tenang dan rileks. Usahakan dalam 15 menit mendatang tidak ada gangguan apapun. Matikan TV, HP, kalau perlu kunci diri di dalam kamar.
  • Siapkan kertas dan alat tulis.
  • Bismillah, tulis di kertas cita-cita yang ingin anda capai. Misalnya bulan depan saya bisa beli mobil Mercy. Nah, coba ucapkan apa yang anda tulis.
Biasanya ada tuh semacam bisikan aneh (mudah-mudahan anda merasakannya, kalau saya sering soalnya hehehe). Pokoknya ada semacam pikiran atau penolakan gitu yang kira-kira bunyinya gini, “Halah apa bisa?”. Keraguan, ketakutan, ketidak percayaan, dll akan langsung berkecamuk.

Itu adalah mental block anda yang sedang bekerja. Saat anda ingin sesuatu yang besar, mental block ini akan melakukan searching data sejarah dan berusaha membuat anda membatalkan niat menginginkan hal itu.

Masih rileks, coba tulis satu per satu semua ganjalan, penolakan, ketidak percayaan, halangan dan apapun perasaan negatif yang tengah anda pikirkan berkaitan dengan cita-cita baru anda. Jangan dilawan, rileks dan layani protes dari sang kritikus. Kalau anda melawan, biasanya dia akan langsung diam. Tapi dia akan mengerahkan kemampuan pasukan bawah sadarnya untuk memboikot semua usaha anda.

Setelah puas menuliskan semuanya, baca lagi dan coba pecahkan pertanyaan-pertanyaan itu. Anggap seolah-olah anda sedang negosiasi dengan tim anda. Jika anda tak mampu memenangkan negosiasi ini, proyek mercy bulan depan akan gagal total.

Jika ada penolakan lagi, jawab lagi. Jika sudah lihai, anda sudah tidak butuh kertas lagi nantinya.




Semoga bermanfaat.

SALAM SUKSES