Kualitas! Penentu Sebuah Keberhasilan Perusahaan


Peningkatan kualitas membantu perusahaan meningkatkan penjualan dan mengurangi biaya yang kemudian akan meningkatkan keuntungan. Peningkatan penjualan kerap terjadi saat perusahaan mempercepat respon mereka, merendahkan harga jual sebagai hasil dari skala ekonomis, dan meningkatnya kualitas menyebabkan biaya turun karena perusahaan meningkatkan produktivitas
dan menurunkan rework, bahan yang terbuang ( scrap ), dan biaya garansi.




Dari diagram diatas kita bisa menyimpulkan bahwa kualitas akan menjadikan produksi lebih efisien dan meningkatkan penjualan dalam mencapai laba dan profit terbesar. Atau ini selaras dengan tujuan awal dari pelaksanaan pengendalian kualitas adalah :

1. Pencapaian kebijakan dan target perusahaan secara efisien.
2. Perbaikan hubungan manusia.
3. Peningkatan moral karyawan.
4. Pengembangan kemampuan tenaga kerja.

Dengan mengarah pada pencapaian tujuan-tujuan diatas akan terjadi peningkatan produktifitas dan provitabilitas usaha.

Itu karena kualitas merupakan salah satu faktor yang dipakai oleh konsumen untuk membeli suatu produk, yang mana suatu produk dapat dibandingkan dengan pesaingnya berdasarkan kualitasnya. 



Semoga bermanfaat.


SALAM SUKSES


EmoticonEmoticon