Trik untuk Memaksimalkan Penilaian Kinerja Anda. Penilaian kinerja pasti bisa mengacau emosi anda. Di satu sisi, Anda mungkin siap untuk mendengar apa yang dikatakan atasan Anda. Terutama jika review tersebut dinilai positif oleh atasan, kemungkinan Anda akan mendapatkan kenaikan gaji atau bahkan naik pangkat/jabatan.
Di sisi lain, Anda mungkin gugup dengan kemungkinan kinerja Anda tidak memenuhi harapan atasan. Dan itu pasti terasa menyebalkan. Tapi ada banyak hal yang dapat Anda lakukan terlebih dahulu agar dapat memaksimalkan penilaian kinerja Anda. Pertimbangkan tujuh tips berikut untuk membantu Anda mendapatkan bintang-bintang emas di tempat anda bekerja:
#Bersiap dengan Pikiran Terbuka
Trik untuk Memaksimalkan Penilaian Kinerja Anda. Sebelum Anda bertemu dengan atasan untuk melakukan penilaian kinerja, Anda harus mempersiapkan diri bahwa ada kemungkinan Anda akan mendapatkan penilaian negatif dari atasan. Jika kinerja Anda memang baik, pasti atasan akan merasa puas dengan kinerja Anda dan memberikan komentar positif.
Tapi tentu ada beberapa hal yang mungkin memang harus diperbaiki, atasan mungkin akan menyoroti hal-hal yang perlu Anda tingkatkan dalam kinerja Anda. Itu hal yang wajar dilakukan oleh atasan, yang harus Anda perhatikan adalah jangan langsung melakukan pembelaan atau membenarkan tindakan Anda.
Coba dengarkan semua sampai selesai. Mungkin memang pernyataan tersebut ada benarnya. Atasan Anda ingin Anda berhasil dan mencapai potensi yang anda miliki. Jika tidak, mana mungkin atasan Anda bersedia memberikan masukan kepada Anda.
#Meminta Klarifikasi
Trik untuk Memaksimalkan Penilaian Kinerja Anda. Anda bukan satu-satunya orang yang merasa gugup untuk penilaian kinerja. Atasan anda pun mungkin juga merasakan hal yang sama, terutama jika dia ingin menyampaikan hal-hal yang berhubungan dengan hasil kinerja Anda. Karena hal ini pasti akan menyinggung semua yang telah Anda lakukan selama ini.
Jika atasan Anda sedang gelisah dan terburu-buru untuk menemui rekan kerjanya, kemungkinan dia juga akan terburu-buru untuk melakukan review kinerja dan kurang memperhatikan kinerja Anda. Hal ini bisa mengakibatkan pernyataan yang tidak jelas dan kesalahpahaman.
Dalam kondisi seperti ini, jangan takut untuk meminta klarifikasi atau penjelasan dengan memberikan contoh-contoh yang lebih spesifik, terutama tentang kekurangan Anda dalam melakukan pekerjaan. Karena Anda tidak akan pernah bisa meningkatkan kinerja Anda, jika Anda tidak memahami masalah yang terjadi.
#Pahamilah apa yang menjadi harapan atasan Anda
Trik untuk Memaksimalkan Penilaian Kinerja Anda. Jika hasil penilaian kinerja yang Anda terima kurang baik, mungkin itu bukan dikarenakan kurangnya usaha Anda dalam melakukan pekerjaan, tetapi adanya perbedaan harapan tentang hasil yang dicapai antara Anda dan atasan. Dalam pikiran Anda, anda hanya fokus bagaimana membantu perusahaan Anda menjadi sukses, namun mungkin atasan anda berpikir sebaliknya.
Contohnya, mungkin anda menggunakan banyak waktu dan tenaga untuk mempersiapkan sebuah meeting, tapi atasan Anda merasa Anda tidak mengambil sebuah inisiatif atau kurang berkontribusi pada tim dengan cara yang lain. Untuk memaksimalkan penilaian kinerja Anda, cobalah untuk meminta klarifikasi tentang harapan atasan Anda. Dengan informasi tersebut, Anda dapat menetapkan tujuan jangka pendek dan jangka panjang untuk memaksimalkan penilaian kinerja Anda, karena harapan yang akan dicapai sudah sejalan dengan atasan Anda.
#Bawa Catatan selama Review / Penilaian
Trik untuk Memaksimalkan Penilaian Kinerja Anda. Atasan Anda mungkin mempunyai banyak hal yang ingin disampaikan selama penilaian kinerja, dan anda bisa saja lupa dengan beberapa poin penting yang telah disampaikan. Oleh karena itu, siapkan catatan sebelum Anda melakukan penilaian kinerja.
Anda dapat menuliskan kelemahan ataupun kelebihan yang Anda miliki dalam menjalankan pekerjaan. Dengan cara ini Anda akan mendapatkan gambaran yang jelas tentang kinerja yang telah Anda lakukan secara menyeluruh. Dengan mencatat penilaian kinerja yang disampaikan, Anda akan memberikan kesan baik pada atasan. Hal ini menunjukkan bahwa Anda berkomitmen untuk meningkatkan kinerja Anda dan menjadi karyawan yang bertanggungjawab pada pekerjaan.
#Jangan Bermalasan Setelah Mendapat Komentar Positif
Trik untuk Memaksimalkan Penilaian Kinerja Anda. Penilaian kinerja memang tidak selalu negatif. Atasan Anda bisa saja tidak memiliki komentar lain selain memberikan penilaian yang baik tentang kinerja Anda. Anda mungkin sudah memenuhi semua harapan atasan dan Anda merupakan salah satu karyawan terbaik. Anda boleh saja berbangga hati dan memberikan tepuk tangan, tapi jangan biarkan penilaian sempurna yang Anda dapatkan hanya berlalu begitu saja.
Jadikan penilaian ini sebagai motivasi agar Anda tetap menjalankan pekerjaan dengan baik. Ini bukan waktu bagi Anda untuk mengendurkan semangat dan merasa bahwa Anda tidak perlu bekerja keras lagi. Anda harus tetap bekerja dengan baik agar pada penilaian kinerja berikutnya Anda akan tetap mendapatkan komentar yang positif.
#Meringkas Poin-poin Kunci
Trik untuk Memaksimalkan Penilaian Kinerja Anda. Untuk menunjukkan kepada atasan Anda bahwa Anda mendengarkan selama penilaian, Anda dapat mengakhiri pertemuan dengan meringkas saran-saran yang disampaikan atasan dengan menggunakan bahasa Anda sendiri. Anda juga harus menjelaskan secara singkat bagaimana rencana Anda untuk mengatasi kekurangan Anda.
#Jadwalkan Penilaian Kerja Pertengahan Tahun
Trik untuk Memaksimalkan Penilaian Kinerja Anda. Jika memungkinkan, jangan menunggu sampai penilaian kinerja berikutnya untuk melihat kemajuan yang Anda capai. Selama awal pertemuan, diskusikan tujuan yang ingin dicapai dengan atasan Anda, kemudian tanyakan apakah Anda dapat menjadwalkan pertemuan di bulan-bulan mendatang untuk mengevalusi sejauh mana kemajuan yang telah Anda capai.
Jika atasan Anda melakukan penilaian kinerja tahunan, mungkin Anda dapat menjadwalkan pertemuan lain dalam 6 bulan ke depan. Atau jika atasan Anda melakukan penilaian kinerja setiap 6 bulan, maka Anda dapat menjadwalkan penilaian 3 bulan ke depan. Jadi mintalah kepada atasan Anda untuk mengevaluasi kemajuan Anda sebelum waktu penilaian kinerja tiba.
Semoga bermanfaat.
SALAM SUKSES
Sumber & referensi : vmediaweb
EmoticonEmoticon