Perlu anda ketahui, dalam menerapkan metode indikator ini sangat diperlukan persiapan yang cukup detail dan keakuratan data yang digunakan, serta tentunya terkait dengan bagaimana metode kita dalam mengambil data yang berkualitas tersebut. Intinya perlu sistem informasi yang kuat akan sangatlah berpengaruh terhadap hasil akhir.
Sebelum lanjut kedalam persiapan KPI. Agar Key Performance Indicators bisa berfungsi dengan optimal. Diharapkan agar anda memahami dan benar-benar memenuhi elemen SMART. Yakni scietific (spesifik), measureable (terukur), achievable (bisa dicapai/realistis), reliable (bisa dipercaya), time bound (target waktu).
Berikut adalah persiapan yang harus dilakukan :
(1) Menetapkan tujuan yang hendak dicapai.
(2) Memiliki bisnis proses yang telah terdefinisi dengan jelas.
(3) Menetapkan ukuran kuantitatif dan kualitatif sesuai dengan tujuan yang hendak dicapai.
(4) Memonitor setiap kondisi yang terjadi serta melakukan perubahan yang diperlukan guna mencapai tujuan yang telah ditetapkan, baik tujuan jangka pendek maupun tujuan jangka panjang.
Perlu fokus yang tinggi agar setiap elemen tidak keluar dari traknya. Selain itu agar mempermudah dalam penerapannya, diharapakan semua pihak terkait bisa ikut serta dalam memberikan informasi yang berkualitas.
referensi :
http://manajemenkinerja.com/2011/11/pengertian-tentang-kpi-key-performance-indicators/
EmoticonEmoticon